Beasiswa
Seminar dan Workshop
Memupuk Sikap Tanggap Bencana, KSR Unit STIKES Nasional Adakan Water Rescue
Selasa,20 Agustus 2019
SUKOHARJO – Korps Suka Rela Palang Merah Indonesia Unit Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Nasional telah melaksanakan pelatihan dasar Water Rescue pada hari Sabtu dan Minggu (3- 4 Agutus 2019) di Waduk Mulur, Sukoharjo. Kegiatan ini bekerjasama dengan SAR Kabupaten Sukoharjo sebagai instruktur. Seluruh peserta sangat antusias saat akan diterjunkan ke Waduk Mulur, dengan jumlah peserta 44 pada hari Sabtu dan 49 pada hari Minggu. Materi yang didapatkan mulai dari renang panjang, defends di dalam air, evakuasi menggunakan perahu dan teknik mendayung. Bonusnya, peserta diajak mengelilingi waduk menggunakan Perahu (LCR) dan melihat pemandangan yang mengagumkan.
Dengan adanya pelatihan dasar Water Rescue ini, diharapkan dapat memupuk jiwa kepedulian mahasiswa dan sikap tanggap jika sewaktu-waktu terjadi kecelakaan dalam air. Sehingga dapat membantu proses pencarian, pertolongan dan evakuasi korban. Untuk kedepannya semoga akan ada kerjasama lanjutan dengan pihak SAR Kabupaten Sukoharjo untuk semakin mendalami materi Water Rescue ataupun materi pertolongan lainnya.